Senin, 04 April 2011

Suzuki Satria 120R Pengapian DC Jadi AC

Tips Suzuki Satria 120R Pengapian DC Jadi AC
Article Date:
Source: Motor Plus Online
Suzi Satria mengusung pengapian arus DC (Direct Curent), punya kelebihan suplai arus setrum ke CDI DC lebih stabil. Otomatis tenaga mesin di putaran bawah sampai atas enak digasing. Repotnya jika aki tekor karena nggak dirawat atau sistem pengisian bermasalah. Setrum aki kurang, motor pun gampang mbrebet dan CDI rawan jebol.

Photobucket - Video and Image Hosting

Terbalik dengan pengapian arus AC (Alternating Curent). Arus listrik dari sepul ke kiprok dan menuju CDI AC tergantung putaran mesin. Sehingga pemilik motor tak khawatir mogok di jalan. Nah, jika ingin pengapian diubah dari DC ke AC, Sulkhan mekanik SRT Racing di Jl. Tanah Baru, No. 57, Depok, sukses bikin paket murahnya.

“Cukup gulung ulang kawat email di dua angker pada rumah sepul asli. Geser maju posisi sensor pulser yang terpasang di magnet, juga beli CDI AC RX-King seharga Rp 70 ribuan. Dan asyiknya, gulungan sepul pengisian masih mampu menyuplai arus listrik ke aki. Apalagi sekadar memutar dinamo double starter,” urai bapak lima anak ini.

Photobucket - Video and Image Hosting

Kemudian untuk menggulung ulang kawat email buat sepul pengapian di rumah sepul. Setelah diriset, Sulkhan memilih dua lilitan kawat paling sedikit yang ada di angker paling bawah. Jika posisi pulser ada di atas (gbr. 1). Dan soal banyaknya lilitan kawat, itu tergantung kebutuhan. Tapi yang pasti, proses sama dan pastikan lilitan harus kuat saat dipakai.

Photobucket - Video and Image Hosting

Proses selanjutnya memajukan posisi sensor pulser ½ cm ke depan (gbr. 2). Tentunya dengan bantuan tukang bubut. Ini dilakukan untuk menyesuaikan kedudukan sepul pengapian baru terhadap posisi pulser asli. “Supaya motor mudah dinyalakan dan tidak timbul back fire ketika kick starter ditekan,” ucap Shulkan.

Penggantian pun bisa dilakukan dengan komponen pengapian tanpa pulser macam punya Suzuki Tornado. “Hanya saja jadi lebih mahal, lantaran perlu siapkan dudukan sepul, sepul pengisian dan pengapian serta CDI-nya. Meskipun kedua cara itu bisa dikerjakan juga di New Shogun,” jelas Shulkan yang mengaku timing pengapiannya di cek dengan timing light untuk lebih akurat.

Informasi lebih jelas soal lilitan di sepul silakan kontak langsung pemilik nomor HP 0856-9112-5771 itu. 



By aLdie